Ide Menarik 7 Ruang Tamu Semi Outdoor yang Bisa Anda Tiru

Ide Menarik 7 Ruang Tamu Semi Outdoor yang Bisa Anda Tiru 

Desainrumahpedia.com -- Ruang tamu merupakan salah satu ruangan yang tak pernah terlewatkan pada setiap rumah. Baik besar atau pun kecil, ruang tamu sering kali juga digunakan sebagai ruang santai atau ruang keluarga untuk quality time. Seiring berjalannya waktu, kini mulai populer ruang tamu yang ditempatkan semi-outdoor, biasanya banyak ditemui pada rumah yang berukuran cukup mungil. Yuk intip beberapa "Ide Menarik 7 Ruang Tamu Semi Outdoor yang Bisa Anda Tiru" berikut ini!


Ruang Tamu dan Kolam Ikan dengan Pembatas

@frisca.apriani

Ruang tamu minimalis berikut ini tampil menawan dengan suasana natural yang menenangkan. Bagian teras dan ruang tamu tentunya dibuat aman dengan kanopi lebar dan juga tambahan railing sebagai pembatas antara ruang tamu dan kolam ikan di bawahnya. Sedangkan pada bagian kolam dan taman dibuat terbuka tanpa atap, untuk membuatnya terasa makin alami dan menyejukkan.


Nuansa Klasik Dengan Bata Ekspos

@devvyherawati

Biasanya tampilan bata ekspose banyak digunakan pada rumah bernuansa industrialis modern, meski rumah ini merupakan salah satu keunikan. Desain yang ramah dengan tampilan apa adanya ciri khas dari rumah tradisional, justru membuat kesan yang unik namun nyaman. Bagian dinding tampak cantik dengan finishing bata ekspos yang telah dipoles halus, dengan kombinasi set kursi dan meja kayu, dan berbagai dekorasi seperti lampu gantung dan tanaman rambat pada bagian atapnya.


Tampilan Cerah Dengan Warna Kuning 

@littlemoyahome

Lebih modern, teras sekaligus ruang tamu mungil ini tampak memiliki desain yang lebih simple dan minimalis, khas rumah-rumah mungil yang estetik. Dilengkapi dengan sofa letter L yang nyaman, yang memiliki storage tambahan dibagian bawahnya, sangat fungsional. Bagian depannya terdapat dinding roster yang tinggi, namun berkat desainnya yang berongga, udara dapat dengan mudah bersirkulasi dan membuat ruangan tidak terasa sumpek.


Teras dan Ruang Tamu Sederhana

@mawarrizki86

Desain berikut ini sangat cocok bagi anda yang lebih menyukai tampilan yang simple dan sederhana. Teras sekaligus ruang tamu ini tak memiliki banyak dekorasi namun tetap tampak cantik dan nyaman. Set kursi dan meja dengan material kayu jati yang kokoh, melengkapi kenyamanan anda saat menerima tamu disini. Untuk membuat kesan yang lebih menarik, anda bisa menambahkan bantal duduk atau taplak meja dengan motif bunga yang cantik.


Teras dan Ruang Tamu Segaris

@resti_yunivita

Sebagian orang yang memiliki rumah mungil mungkin akan menemui beberapa masalah seperti ini. Lahan tak cukup luas sehingga beberapa ruangan menjadi terbatas. Untuk mendesain teras sekaligus ruang tamu ini cukup sederhana, pilihlah perabot sofa dan meja dengan model yang minimalis dan mudah untuk dipindah-pindah. Lebih baik untuk memilih single sofa panjang dengan warna earthy tone yang cocok untuk segala konsep dan juga tampilan yang timeless untuk jangka panjang.


Kreasikan Dengan Dekorasi yang Cantik dan Elegan

@rumahaikal

Meski terletak di ruangan semi-outdoor, anda tetap bisa membuat ruang tamu menjadi menarik dengan tambahan beberapa dekorasi sama seperti ketika di dalam ruangan indoor. Mulai dari plafon gypsum yang elegan dengan hidden lamp dan lampu gantung yang cantik, tambahkan juga beberapa dekorasi dinding atau bahkan tanaman hias biar makin ciamik.


Suasana Lebih Hidup Dengan Tanaman Hias

@zandessy

Kehadiran tanaman hias memang bisa membawa suasana yang menenangkan pada ruangan. Tak terkecuali pada ruang tamu yang bertema semi-outdoor berikut ini. Sebagai ganti taman, anda bisa mengoleksi beberapa tanaman dalam pot lalu menatanya dengan rapi pada rak-rak. Ruangan yang bertema putih ini membuat tanaman-tanaman hijau dan pot teracotanya menjadi highlight, tak hanya cantik namun juga pasti sejuk!



Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka

Editor      : Munawaroh

Sumber      : Berbagai sumber


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.