Desain Rumah Super Nyaman Dengan Interior Ala Japandi yang Simple

Desain Rumah Super Nyaman Dengan Interior Ala Japandi yang Simple 

Desainrumahpedia.com -- Gaya desain japandi memiliki kelebihan yang membuatnya begitu populer saat ini. Perpaduan gaya jepang dengan skandinavia yang simple, minimalis, dan hangat merupakan ciri khas dari gaya desain ini. Meski simple namun tak terasa membosankan. Mari lihat bagaimana cantiknya interior rumah ini!



Eksterior Klasik

Fasad Rumah

Sebelum melihat-lihat area interior, mari sejenak melihat eksterior dari rumah ini. Bagian fasad rumah tampak sederhana dan minimalis. Jika diperhatikan, tampilannya mengingatkan dengan rumah klasik bergaya eropa namun dengan sentuhan yang lebih modern. Pemilihan warnanya juga pas, dengan dekorasi seminimal mungkin namun terasa hidup berkat tanaman hias yang menghiasi rumah.



Konsep Open Space

Ruang Tamu

Rumah ini memiliki ukuran luas bangunan total sebesar 165m2 dan memiliki 2 lantai. Meski begitu, rumah ini tetap memaksimalkan desain agar bisa mendapatkan fasilitas yang lebih lengkap. Konsep open space dan penggabungan ruanganpun juga dilakukan pada rumah ini. Ruang tamu ini juga berfungsi sebagai ruang santai keluarga, disebelahnya terdapat meja panjang lengkap dengan kursi yang bisa dijadikan sebagai ruang kerja. 



Workspace

Ruang Kerja

Ini adalah tampilan detail dari ruang kerja yang berada di samping ruang tamu. Karena kini biasanya ruang tamu jarang digunakan, tak ada salahnya untuk menambahkan fungsi ruangan seperti ruang kerja, selain itu juga lebih hemat tempat. Untuk desainnya sendiri terlihat simple, menggunakan furniture serba kayu dengan model yang timeless.



Dapur Segaris dan Ruang Makan

Dapur dan Ruang Makan

Rumah ini memiliki area dapur yang rapi dan cantik. Dilengkapi dengan kitchen set dengan finishing kayu yang membuat nuansa alami dan hangat. Dekorasi yang digunakan memberikan vibe jepang yang kental, baik hiasan pot, set teko, hingga gorden horizontal blind berbahan kayu yang cantik.



Suasana yang Nyaman

Kamar Tidur 1

Ini adalah tampilan dari salah satu kamar yang ada di rumah ini. Desain klasik ala jepang sangat terasa diruangan ini. Kamar tidur dengan tatami bed, menyajikan pengalaman baru dan menyenangkan bagi penghuni kamar. Desain simple yang khas, dilengkapi dengan berbagai furniture kayu. Bahkan meja kerjanya pun dilengkapi dengan bantal duduk ala jepang.



Kamar Tidur dengan Sentuhan Modern

Kamar Tidur 2

Sedikit berbeda dengan kamar tidur yang sebelumnya kita lihat, kamar tidur yang lain memiliki desain interior yang lebih modern. Tak ada desain tatami ala jepang, namun memiliki ranjang dengan model rustic yang khaas dari rumah bertema vintage. Dekorasi ruangan juga masih senada dengan bahan kayu. Kamar tidur ini juga memiliki balkon, pastinya nyaman banget deh!



Desain Klasik yang Mengagumkan

Sudut Ruangan

Tak dapat dipungkiri bahwa rumah ini sangat menawan meski memadukan beberapa gaya desain sekaligus. Dengan penataan yang pas, tiap ruangan jadi memiliki tampilan yang khas dan vibes yang nyaman. Anda juga bisa lihat berbagai detail yang disajikan, seperti desain lengkungan pada dinding lorong ini. Klasik dan elegan, bukan?



Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka

Editor      : Munawaroh

Sumber      : Instagram @thinkofliving


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.