7 Contoh Ruang Tamu Dengan Wallpaper Dinding Rumah: Rumah Tampil Lebih Cantik

 

7 Contoh Ruang Tamu Dengan Wallpaper Dinding Rumah: Rumah Tampil Lebih Cantik 


Desainrumahpedia.com -- Ruang tamu menjadi salah satu bagian rumah yang penting untuk diperhatikan tampilannya. Sebagai ruang untuk menyambut tamu, tentunya kita ingin ruangan ini tampak nyaman dan menarik. Dengan sedikit kreatifitas, anda bisa membuat ruangan ini menjadi lebih cantik. Seperti pada "7 Contoh Ruang Tamu Dengan Wallpaper Dinding Rumah: Rumah Tampil Lebih Cantik" berikut ini.



Ruang Tamu Shabby Chic yang Gemas

@saadahnurul09

Inspirasi yang pertama datang dari ruang tamu cantik yang satu ini. Mengusung gaya dekorasi shabby chic, ruang tamu ini tampil menarik. Dilengkapi dengan set sofa velvet yang halus berwarna pink fuschia yang empuk, sebuah meja minimalis berwarna putih, dan karpet soft baby pink dengan bulu halus, membuat ruangan ini sangat nyaman. 

Ruangan ini menggunakan wallpaper dinding dan taplak meja bermotif bunga yang manis. Pot tanaman hijau di sudut ruangan membuat ruang tamu ini terasa semakin hidup.



Ruang Tamu Dengan Kombinasi Warna

@rumahijorockyrivand


Ruang tamu ini tampak unik dan elegan dengan perpaduan warna hijau dan kuning yang pas. Ruangan ini terasa nyaman dengan set sofa velvet berwarna hijau emerald dan kombinasi motif dedaunan yang cantik. Desain ruangan dengan banyak jendela juga membuat ruangan ini terasa terang dan sejuk.

Tampak luas dan hangat, ruangan ini banyak menggunakan warna earthy tone yang cerah. Di bagian dinding menggunakan wallpaper dengan motif klasik yang elegan. Ruangan ini juga terasa mewah dengan aksen warna gold pada furniture dan hiasan dinding yang digunakan.



Ruang Tamu Minimalis 

@lisa_yunita22


Ubah ruang tamu minimalis anda menjadi ruangan yang tampak menarik seperti ini. Karena ukurannya yang mungil, ruang tamu ini perlu ditata dengan apik dan rapi. Furniture yang digunakan tampak simpel, dengan adanya sofa bed letter L dan bean bag berwarna beige polos. 

Karena tidak bisa menggunakan banyak hiasan ruangan, ruangan ini menggunakan wallpaper dinding bermotif daun sebagai gantinya. Sehingga ruangan tidak akan terasa monoton.



Ruang Tamu Bertema Ungu

@inspirasiruangtamu


Tidak ada salahnya untuk memasukkan warna favorit dalam mendesain rumah sendiri. Seperti ruang tamu yang satu ini, tampil menarik dengan penggunaan warna ungu. Mulai dari dinding, pintu, rak, meja, gorden hingga sofa menggunakan warna ungu yang manis. 

Warna yang digunakan juga cukup bervariasi, sehingga tidak monoton dan menjadi semakin menarik. Salah satu bagian dinding juga menggunakan wallpaper bermotif geometri dengan warna dasar putih.



Ruang Tamu Dengan Nuansa Alami

@f3home_


Ingin tampilan yang baru untuk ruang tamu dirumah? Alih-alih mengubah semuanya, anda bisa menggunakan alternatif lain yang lebih ekonomis dan ramah di kantong. Dengan penggunaan wallpaper bermotif batu alam yang dipasang full, ruang tamu ini terlihat baru dan semakin menarik. 

Tampilan batu alam ini sangat cocok dipadukan dengan furniture minimalis berwarna netral. Tambahan tanaman hijau di sudut ruangan juga membuat ruangan ini terasa semakin hidup.



Ruang Tamu yang Elegan

@exploredekor


Jika anda menyukai tampilan yang elegan dan mewah, anda bisa mencoba desain ruang tamu berikut ini. Ruang tamu minimalis ini terasa hangat dengan penggunaan warna putih dan earthy tone. Furniturenya juga simpel dan modern. 

Wallpaper dengan motif klasik yang seakan 'bersinar' saat terkena lampu ini membuat ruangan tampak mewah. Lampu gantung yang digunakan juga tampak elegan, sangat cocok untuk ruang tamu ini.



Ruang Tamu Minimalis dengan Konsep Earth Tone yang Hangat

@erma_hari


Dengan penataan yang pas, ruang tamu mungil ini tampak rapi dan juga menarik. Dilengkapi dengan 2 sofa yang nyaman, 2 kursi stool, dan meja kecil yang unik. Ruangan ini terasa cantik dengan ornamen bertema boho. Wallpaper berwarna krem dengan motif bunga yang soft membuat ruangan ini menjadi lebih berwarna. 



Itulah ide "7 Contoh Ruang Tamu Dengan Wallpaper Dinding Rumah: Rumah Tampil Lebih Cantik" yang bisa anda jadikan referensi dalam rumah anda. Tertarik mencoba salah satunya? Tunggu berbagai informasi dan artikel menarik lainnya dari kami ya!


Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka

Editor      : Munawaroh

Sumber      : Berbagai sumber


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.