7 Model Kaca Kamar Mandi untuk Kamar Mandi yang Lebih Aman

7 Model Kaca Kamar Mandi untuk Kamar Mandi yang Lebih Aman


Desainrumahpedia.com -- Kamar mandi yang bersih dan ditata dengan apik akan menambah nilai kenyamanan dan estetika ruangan. Ada banyak desain yang dapat diterapkan, salah satu yang paling populer saat ini adalah desain kamar mandi dengan kaca. 

Desain kaca yang digunakan pada kamar mandi menampilkan kesan minimalis modern. Meski ini cukup populer, Anda harus tetap memperhatikan tingkat keamanan dari kaca yang digunakan. Oleh karena itu, “7 Model Kaca Kamar Mandi untuk Kamar Mandi yang Lebih Aman” ini sangat cocok untuk dijadikan referensi. Mari simak pembahasannya



Model Kaca Bening / Clear Glass Pada Kamar Mandi

@DreamLineSHEN


Kaca bening atau clear glass adalah jenis kaca yang paling umum digunakan dalam sebuah rumah atau bangunan. Biasanya jenis kaca ini digunakan pada pembuatan jendela, hingga pintu kamar mandi. 

Sifatnya rata, tidak terdistorsi, tidak berwarna sehingga sangat cocok di gunakan pada rumah dengan konsep minimalisKaca bening ini sangat populer digunakan sebagai pintu kamar mandi. Lalu sebagai variasi dapat ditambahkan tirai jika ingin lebih privat.



Model Frosted Glass Untuk Kamar Mandi Privat

@AlimontiMilano


Jenis kaca satu ini juga paling sering digunakan dalam area kamar mandi setelah kaca bening. Jenis kaca es atau yang biasa juga disebut sebagai frosted glass adalah jenis kaca yang memiliki tekstur pada salah satu sisinya. 

Tekstur ini memberikan  tampilan elemen dekoratif sekaligus untuk mencegah pandangan orang lain ke dalam kamar mandi. Frosted glass memiliki tampilan yang buram dan ukuran yang cukup tebal sehingga lebih aman dan tidak mudah pecah. Tidak perlu repot menambahkan tirai jika ingin menggunakan frosted glass.



Model Tempered Glass Untuk Keamanan Ekstra

@hortonglass



Tidak asing dengan kata tempered glass? Ya, biasanya material jenis ini digunakan sebagai pelindung layar smartphone. Tempered glass merupakan kaca yang melalui proses pengerasan secara kimia dan pemanasan khusus, sehingga menghasilkan kaca dengan ketahanan yang lebih kuat dari kaca biasa.

Meski terasa asing dan jarang digunakan, pintu kamar mandi dengan bahan tempered glass juga patut untuk dilirik. Keunggulan pintu kamar mandi dengan kaca tempered ini adalah lebih aman karena bahannya yang kuat tidak mudah pecah. Jika sampai pecah, jenis kaca ini juga tak setajam kaca biasa. 

Kaca tempered untuk pintu kamar mandi dapat dijadikan pilihan pengganti kaca bening. Namun jika ingin menggunakan pintu tempered glass, Anda perlu merogoh kocek yang lebih dibanding untuk kaca biasa. 

Misalnya pintu kamar mandi tempered glass dengan desain melingkar tersedia dengan kisaran harga mulai Rp2,5 juta atau lebih per meternya, tergantung permintaan luas yang dibutuhkan.


Model Mirror Glass Untuk Desain Kamar Mandi Modern

pinterest

Pernah terpikir untuk menjadikan kaca sebagai pintu? Kaca yang biasa Anda pakai untuk berdandan dapat dijadikan sebagai pintu seperti pada contoh gambar diatas. Jenis kaca mirror ini merupakan kaca yang diberi lapisan oksida logam melalui proses dualisis. 

Seperti yang diketahui, salah satu sisi mirror glass bisa menembus sisi lain sedangkan sisi yang satu memantulkan bayangan seperti cermin. Sehingga orang yang berada di dalam bisa melihat keluar, sedangkan orang yang berada diluar tidak dapat melihat kedalam ruangan dan hanya dapat melihat pantulan bayangannya sendiri.

Jenis kaca cermin atau mirror glass ini cocok bagi Anda yang ingin menjaga privasi tanpa harus menggunakan tirai. Mirror glass juga memberikan tampilan yang menarik dan mewah pada ruangan.


Model Kaca Laminasi / Laminated Glass

@Sherazade 


Kaca laminasi adalah jenis kaca yang memiliki tingkat ketahanan dan keamanan paling tinggi. Kaca ini dilapisi polyvinil butyral atau etilen vinil asetat, kelebihannya pada saat kaca mengalami keretakan atau pecah, pecahannya tidak akan tersebar berkat lapisan tersebut sehingga lebih aman. 

Dengan kelebihan tersebut, biasanya kaca laminasi ini banyak digunakan pada bagian rumah yang rawan kecelakaan seperti balkon, teralis atau railing tangga, hingga skylight. Tetapi tidak ada salahnya untuk mencoba menggunakan kaca laminasi sebagai pintu kamar mandi.


Model Pintu Kaca Sliding Untuk Menghemat Ruang

pinterest


Model sliding pintu dapat menjadi salah satu pilihan kreatif untuk menghemat ruang yang paling populer. Desain pintu ini dibuka-tutup dengan cara menggesernya ke samping, sehingga sangat direkomendasikan untuk ruangan yang minimalis termasuk pada pintu kamar mandi Anda.

Untuk jenis material kaca yang digunakan, dapat menggunakan jenis frosted glass seperti pada gambar contoh diatas. Untuk harga membuat pintu sliding ini kisaran Rp3,5 juta hingga belasan juta per meter, tergantung pada ketebalan serta ukuran yang dibutuhkan.


Model Kaca Kamar Mandi Dengan Frame

@dglasswork


Yang terakhir adalah model kaca kamar mandi dengan frame di sekeliling kaca yang bening. Kaca kamar mandi ini cocok untuk digunakan pada konsep style interior minimalis. Gunakan warna bingkainya yang solid, untuk menegaskan kesan minimalis yang ingin dihadirkan seperti pada contoh gambar diatas.

Demikian "7 Model Kaca Kamar Mandi untuk Kamar Mandi yang Lebih Aman" yang bisa dijadikan referensi membuat kamar mandi yang lebih menarik. Tertarik mencoba?



Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis    : Rieka
Editor      : Munawaroh
Sumber   : Berbagai sumber


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.