Kumpulan Ruang Tamu Minimalis Hingga Mewah





Desainrumahpedia.com -- Ruang tamu merupakan salah satu ruangan yang paling sering digunakan. Oleh karena itu, anda diharuskan menata ruang tamu dengan tampilan secantik dan senyaman mungkin untuk memaksimalkan kenyamanan. Seiring berkembangnya desain arsitektur, terdapat banyak variasi desain ruang tamu dari mulai minimalis hingga mewah yang bisa anda gunakan sebagai referensi.
Pada kesempatan kali ini, Desainrumahpedia.com akan membagikan kumpulan ruang tamu minimalis hingga mewah yang dapat anda gunakan sebagai referensi. Yuk lihat ulasan lengkapnya!



Inspirasi ruang tamu minimalis abu-abu


Instagram/tiasupriyanto.31

Diantara banyak konsep gaya desain rumah, interior minimalis masih menjadi favorit. Karena memang menawarkan desain yang elegan dan juga simple, sehingga mudah untuk diterapkan di rumah.
Penggunaan warna-warna netral seperti abu-abu dan putih terlihat mendominasi ruangan. Kedua kombinasi warna ini menghadirkan desain ruang tamu 3x3 meter terlihat lebih elegan dan stylish.

Inspirasi ruang tamu dengan lampu klasik

Instagram/dr.resna

Ingin menghadirkan suasana ruangan terlihat lebih classy dan elegan? Coba padukan desain ruang tamu minimalis dengan dekorasi hanging lamp bergaya klasik yang cantik. Lighting disebuah ruangan tidak hanya memiliki fungsi utama sebagai sumber pencahayaan dimalam hari. Tetapi dapat meningkatkan keindahan interior ruangan. 

Untuk menciptakan suasana ruang tamu yang lebih hangat dan homey, anda bisa memilih warna cahaya warm white yang menawan.

Inspirasi ruang tamu mewah

Instagram/rumahkean

Memilki ruang tamu dengan tampilan yang mewah tentu menjadi impian bagi setiap orang. Desain furnitur yang dipenuhi dengan aksen finishing emas memperkuat kesan mewah dan mahal pada ruang tamu.
Sedangkan untuk interior utama seperti sofa dipilih dengan warna krem yang senada dengan warna interior dinding. Tampilan ruangan pun terasa lebih harmonis.

Inspirasi ruang tamu minimalis 

Instagram/rumahazkaa

Ukuran ruang tamu yang terbatas bukan menjadi masalah untuk merancang sebuah ruangan agar tampil menawan. Inspirasi ruang tamu berikut ini dirancang simple sesuai dengan konsep rumah minimalis modern.
Ciptakan kesan ruangan sempit terlihat lebih besar dengan memaksimalkan pencahayaan alami secara maksimal didalam ruangan. Jendela dan putih geser kaca transparan memungkinkan ruang tamu terlihat terang dan terlihat lebih sehat.

Inspirasi ruang tamu minimalis kuning

Instagram/enjimonica

Ingin menciptakan suasana ruang tamu terasa lebih menyenangkan? Anda dapat memilih tema warna kuning yang ceria. Tidak seluruh ruangan dipoles dengan warna kuning, justru anda harus memadukan dengan warna lainnya. Sehingga tampilan ruang tamu terlihat elegan dan tidak membosankan.

Sofa letter L bernuansa kuning menjadi focal point ruangan. Sedangkan interior dinding juga dirancang elegan dengan dua warna berbeda agar ilusi ruang tamu terasa lebih lega.


Itulah kumpulan ruang tamu minimalis hingga mewah. Semoga informasi diatas bermanfaat.


Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.



Penulis   : Hafsah

Editor     : Munawaroh

Sumber   : Berbagai sumber


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.