7 Model Teras Rumah Baru Tahun Ini, Minimalis dan Mempesona

 


Desainrumahpedia.com -- Bosan dengan tampilan teras yang itu-itu saja? 7 Model teras rumah teras baru tahun ini akan membuat tampilan rumah anda tampak minimalis dan mempesona. Sebelum mendesain teras rumah minimalis, terdapat beberapa hal yang perlu anda perhatikan. Mulai dari pemilihan dekorasi, penataan furnitur yang tepat dapat menentukan tampilan teras dari sebuah rumah. 

Tampilan teras depan rumah identik dengan cerminan dari isi rumah anda. Sehingga banyak orang mendesain teras secantik dan serapih mungkin. Nah untuk membantu anda dalam mendesain teras, yuk simak dulu beberapa inspirasi model teras cantik dibawah ini!



Desain teras rumah minimalis dengan dekorasi banyak bunga yang mempesona


@rumahkuningivone

Tampilan model teras rumah baru yang pertama didesain cantik dengan berbagai dekorasi tanaman hias. Penggunaan dekorasi berupa tanaman hias menjadi hal yang wajib apabila anda menginginkan suasana rumah terasa lebih asri.
Nah anda bisa menempatkan berbagai jenis bunga di berbagai sudut teras rumah, hingga di tepi area carport untuk mendapatkan tampilan yang semakin mempesona.


Desain teras rumah minimalis dengan nuansa putih

@evita_laz

Gaya rumah minimalis modern identik dengan tampilan serba putih yang mempesona. Teras rumah baru yang kedua memiliki nuansa warna putih yang mendominasi, nah untuk memberikan kesan yang lebih hidup anda bisa menambahkan unsur tanaman hijau sebagai dekorasi.
Meletakkan sepasang kursi dengan warna senada menjadikan teras ini semakin fungsional dan nyaman sebagai tempat bersantai ketika pagi dan sore hari.


Desain teras rumah minimalis dengan nuansa natural


@rumah.abcd

Ingin memiliki teras dengan tampilan yang beda dengan rumah lain? Anda bisa mencoba mengaplikasikan keramik motif batu alam pada eksterior pilar rumah. Selain memberikan kesan yang lebih cantik, juga membuat tampilan teras terasa lebih natural dan menyatu dengan alam.
Tambahkan jalan setapak dan taman minimalis untuk memperindah tampilan teras rumah milik anda.


Desain teras rumah minimalis dengan nuansa hijau yang asri

@rumah_haunan

Sentuhan warna hijau di rumah minimalis identik dengan suasana yang lebih asri dan menyegarkan. Untuk tampilan yang lebih memikat, anda bisa memadukan dengan tone warna hijau yang lebih gelap dan soft pada warna cat eksterior dinding rumah.
Aplikasikan kombinasi material batu alam untuk menambah kesan hunian yang lebih estetik dan mempesona. Pilihlan jenis batu palimanan untuk menampilkan rumah yang lebih terang.


Desain teras rumah minimalis dengan dekorasi tanaman gantung

@so.sweety966

Model teras rumah dengan tampilan yang praktis, manis dan minimalis tentu menjadi keinginan banyak orang. Menggunakan dekorasi berupa tanaman gantung menjadi tren tahun ini karena selain mempesona juga cocok diaplikasikan di rumah minimalis. Penggunaan tanaman gantung menjadi salah satu solusi terbaik bagi anda yang memiliki keterbatasan lahan teras. Cukup dengan memanfaatkan media pot yang digantung dibagian kanopi rumah seperti pada gambar diatas. Menarik bukan?

Desain teras rumah dengan kolam ikan ikan kaca

@yuvianggraeni26

Memiliki space lahan yang sempit tidak menjadi alesan bagi anda untuk berkreasi mendesain teras yang mempesona. Model teras rumah miimalis ini didesan cantik dengan taman ukuran 1,5 x 1 meter lengkap dengan kolam ikan minimalis.
Untuk menambah kesan yang lebih mewah, anda bisa menggunakan material kaca transparan sehingga view kolam pun akan terlihat lebih jelas. 

Desain teras rumah yang fungsional

@aldianty1717

Fungsi teras tidak hanya untuk memperindah bagian fasad rumah namun bisa anda manfaatkan untuk berbagai aktivitas. Mulai dari bersantai, berolahraga ringan, hingga menjemur baju bisa anda lakukan di dalam satu tempat.
Satu set kursi lengkap dengan coffee table, alat gym bisa anda letakkan di teras rumah minimalis. Untuk suasana yang lebih cozy anda bisa menggunakan hamparan rumput hijau yang menjadikan atmosfer rumah terasa asri.

Itulah ketujuh model teras rumah baru tahun ini yang bisa anda tiru dengan mudah dirumah. Dari beberapa model teras diatas mana yang menjadi desain favorit anda?

Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.


Penulis     : Hafsah
Editor      : Munawaroh
Sumber      : Berbagai sumber

Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.