7 Inspirasi Ruang Keluarga dengan TV, Selalu Betah di Rumah Bersama Keluarga

 Desainrumahpedia.com - Ruang keluarga seringkali merupakan area favorit bagi penghuni rumah. Hal ini karena ruang keluarga dapat dijadikan sebagai tempat untuk berkumpul, bersantai, pertemuan informal, dan lain sebagainya. Untuk itu, Desainrumahpedia.com akan menyajikan ulasan mengenai 7 Inspirasi Ruang Keluarga dengan TV, Selalu Betah di Rumah Bersama Keluarga. Yuk mari simak!


Dekorasi Ruang Keluarga Minimalis Dengan Standing Mirror

Instagram/devvyherawati

Ruang keluarga berukuran kecil nan minimalis ini nampak cantik dan jauh dari kesan sempit dan engap. Anda dapat menggunakan warna putih serta krem atau netral untuk tampilan ruangan lebih besar dan lapang. Dengan TV diletakkan di atas meja kabinet, membuat anda dapat menonton TV bersama keluarga. Tambahkan standing mirror di sudut ruangan sebagai dekorasi dan juga dapat memberikan ilusi ruangan terlihat lebih besar dan luas.


Nuansa Mint Pada Ruang Keluarga Berkonsep Lesehan

Instagram/kikydian_ang

Ruang keluarga yang memiliki konsep terbuka serta lesehan ini, menggunakan warna mint sebagai desain interiornya. Anda dapat meletakkan meja kabinet sebagai tempat TV di ruang keluarga ini. Atur penataan yang tepat agar ruangan tampak lebih efisien dan membuat nyaman.


Desain Yang Apik Pada Ruang Keluarga Dengan Plafon Classy

Instagram/roemahtepisawah

Desain ruang keluarga ini nampak apik dan berkelas. Dengan meletakkan sofa bed dan karpet, dapat dibuat sebagai area dudukan. Sehingga anda dapat duduk di sofa maupun lesehan di ruang keluarga ini. Untuk atap pada ruang keluarga ini menggunakan plafon up ceiling. Dan anda dapat memasang hidden lamp di plafon ini. Tambahkan chandelier sebagai pencahayaan utama di ruang keluarga dan ini dapat membuat kesan nampak lebih classy dan mewah.


Ruang Keluarga Bawah Tangga Dengan Tema Industrial

Instagram/rumah_purnama

Desain interior pada ruang keluarga ini menggunakan gaya industrial dan tampil modern. Anda dapat memanfaatkan area bawah tangga yang kosong sebagai ruang keluarga. Dengan TV yang digantung pada dinding dapat membuatnya lebih menghemat tempat serta efisien. Gunakan material kayu untuk perabot yang diletakkan di ruang keluarga ini.


Ruang Keluarga Minimalis Dengan Plafon Up Ceiling

Instagram/teni_feriyanto

Ruang keluarga berkonsep lesehan ini nampak apik dengan desain plafon up ceiling. Agar tampilan desain ruang keluarga lebih cantik, tambahkan hidden lamp pada plafon. Anda dapat memasang kipas angin baling di plafon dan dapat membuat ruang keluarga terhindar dari engap serta panas. Lakukan penataan yang apik dengan meletakkan tanaman dan rak sebagai penyimpanan.


Ruang Keluarga Minimalis Menggunakan Storage Built In

Instagram/vinefaldy

Ruang keluarga dengan sofa letter L ini nampak apik meskipun memiliki ukuran ruang yang kecil. Anda dapat memasang TV dengan digantung untuk tampilan lebih efisien dan menghemat tempat. Kemudian, buat area penyimpanan dengan konsep built in. Buat storage built in ini di samping TV, yang kemudian dapat anda tambahkan lampu sebagai pencahayaan agar terhindar dari kesan gelap dan suram.


Ruang Keluarga Dengan Nuansa Abu-Abu Yang Menenangkan

Instagram/wenipspta

Interior pada ruang keluarga ini dapat anda dekorasi dengan warna abu-abu dan putih. Pasang karpet pada lantai di ruang keluarga ini sebagai area dudukan. Anda juga dapat meletakkan kursi sebagai dudukan. Lakukan penataan dan dekorasi yang apik agar ruang keluarga ini tampil apik dan menawan.


Itulah 7 Inspirasi Ruang Keluarga dengan TV, Selalu Betah di Rumah Bersama Keluarga yang disajikan oleh Desainrumahpedia.com untuk anda tiru dan jadikan inspirasi. Semoga bermanfaat.


Bagi anda yang menginginkan desain rumah minimalis mulai dari yang sederhana hingga modern, silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di Facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan dalam membangun rumah idaman. Dan jangan lupa bagikan artikel ini kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis    : Yuniar
Sumber   : Berbagai Sumber
Editor      : Munawaroh


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.