Desainrumahpedia.com - Salah satu yang memengaruhi keindahan dari dekorasi ruangan ialah warna cat yang digunakan. Begitupun dengan ruang tamu, pemberian warna pada ruang tamu dapat memberikan kesan dan suasana yang berbeda. Berikut ini Desainrumahpedia.com akan menyajikan ulasan mengenai 7 Ide Desain Terbaru Ruang Tamu Dengan Cat Dinding Pilihan yang Cantik. Yuk mari simak!
Green Tea
Instagram/aldianty1717 |
Dekorasi ruang tamu mungil dengan warna green tea yang apik. Dengan warna hijau yang agak terang, tentunya dapat memberikan kesan ruang tamu yang luas dan colorful. Padukan warna green tea ini dengan wall foam putih yang bertekstur. Selain itu, anda dapat melakukan penataan yang apik agar ruang tamu tampak rapi dan terhindar dari kesan yang sumpek dan berantakan.
Ungu
Instagram/dedeh_darehdeh |
Ruang tamu yang di desain menggunakan warna ungu dan puith ini memberikan kesan yang apik dan tampak menawan. Warna ungu sendiri memberikan kesan yang menenangkan dan sering dikaitkan dengan intuisi dan spiritual. Selain itu, feng shui warna ungu menyimbolkan kemakmuran.
Coklat Susu
Instagram/f3home_ |
Warna coklat sering dikaitkan dengan unsur bumi dan kayu. Anda dapat mengaplikasikan warna ini pada ruang tamu untuk memberikan kesan yang menenangkan dan tentunya dapat meningkatkan suasana yang nyaman dan stabil. Anda dapat memadukan desain warna coklat susu ini dengan perabot dari material kayu untuk memberikan kesan vintage ataupun natural.
Warna Pastel
Instagram/fathyanhouse |
Menggunakan warna pastel pada ruang tamu tentunya dapat meningkatkan kesan manis dan imut. Selain itu, suasana tidak terasa monoton. Anda dapat memadukan warna hijau pastel dan pink pastel pada dinding ruang tamu. Selain itu, anda dapat menggunakan warna senada untuk perabot agar tampil lebih matching.
Biru
Instagram/rumahistiyusuf |
Kesan santai dan tentunya menenangkan tampak pada ruang tamu yang mengaplikasikan warna biru lembut ini. Warna biru mewakili elemen air, kejelasan, inspirasi, relaksasi dan pembaharuan. Agar tidak memiliki kesan yang ramai, anda dapat meminimalisir penggunaan perabot dan ornamen di ruang tamu ini.
Beige
Instagram/santiani44 |
Jika anda menyukai warna netral untuk dekorasi ruangan, anda dapat menggunakan warna beige. Penggunaan warna beige sendiri dapat memberikan suasana tenang dan nyaman. Tak hanya desain interior, anda juga dapat mengaplikasikan warna beige ini pada perabot untuk tampilan yang matching dan stunning.
Hijau Asparagus
Instagram/vhierenezia |
Perpaduan warna hijau asparagus dan material kayu di ruang tamu ini memberikan suasana yang tenang dan tampak natural. Selain itu, penggunaan dari warna ini dapat memberikan kesan yang elegan dan stunning pada ruang tamu. Letakkan perabot dengan warna putih ataupun netral dan material kayu untuk tampilan lebih matching.
Itulah Ide Desain Interior Rumah Minimalis Keren dan Nyaman yang disajikan oleh Desainrumahpedia.com untuk anda tiru dan jadikan inspirasi. Semoga bermanfaat.
Bagi anda yang menginginkan desain rumah minimalis mulai dari yang sederhana hingga modern, silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di Facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan dalam membangun rumah idaman. Dan jangan lupa bagikan artikel ini kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Sumber : Berbagai Sumber