Desainrumahpedia.com -- Bagi umat beragama Islam, dengan menghadirkan ruang mushola akan memberikan rasa nyaman tersendiri di dalam hunian. Meskipun ibadah sholat bisa dilaksanakan pada ruangan yang lain, namun beribadah di mushola akan membuat kita menjadi lebih khusyu.
Nah bagi anda yang masih bingung menentukan desain mushola dalam rumah. Tepat sekali, kali ini Desainrumahpedia.com akan membagikan "7 Desain mushola minimalis bernuansa putih, bikin ibadah tambah khusyuk" yang bisa menjadi salah satu referensi bagi anda.
Desain mushola minimalis dengan nuansa monokrom
by : @ikafristi
Mengusung konsep hunian minimalis, desain mushola dengan sentuhan nuansa monokrom berwarna hitam dan putih ini bisa menjadi salah satu referensi bagi anda. Ruangan dengan dominasi warna putih identik dengan kerapihan dan suasana yang lebih lega meskipun berukuran minimalis.
Desain mushola ini didesain cantik dengan backdrop bernuansa emas yang memberikan kesan terlihat lebih mewah.
Desain mushola minimalis dengan sentuhan batuan alam
by : @novi_nurvajri
Desain mushola dalam rumah berikutnya hadir dengan tampilan yang lebih alami dengan penggunaan material batu alam di bagian salah satu dinding. Mushola dengan ukuran 1x1,5 meter ini juga terlihat lebih luas karena perpaduan warna putih dan juga penggunaan lantai kayu yang menambah suasana homey. Jangan lupa untuk menghadirkan tanaman hijau disudut ruangan untuk suasana yang lebih sejuk.
Desain mushola minimalis dengan dinding roster
by : @detikapatra
Inspirasi desain mushola dalam rumah berikutnya mengusung konsep semi outdoor dengan dinding jendela kayu model roster yang cantik. Jendela kayu jati model roster ini memungkinkan sebagai ventilasi yang baik, sehingga sirkulasi udara bisa masuk kedalam ruangan. Sehingga kegiatan ibadah anda pun akan lebih khusyu.
Pemilik menambahkan rak ambalan kayu sebagai elemen dekoratif sekaligus untuk menyimpan berbagai perlengkapan ibadah.
Desain mushola minimalis dengan warna lembut
by : @lia4812
Mushola dalam rumah selanjutnya didesan dengan dominasi warna-warna lembut akan membawa atmosfer yang menenangkan. Oleh sebab itu disarankan untuk mendesain mushola dengan warna netral seperti putih. Seperti yang sudah sering anda ketahui bahwa warna terang mampu membuat ruangan terasa lebih luas. Aksen warna hijau tosca pada backdrop juga menambah kesan menenangkan di dalam ruangan.
Desain mushola minimalis dengan lantai vinyl
by : @rdyunita
Penggunaan material kayu pada lantai mampu memberikan suasana ruangan mushola menjadi lebih hangat dan tentunya nyaman. Kenyamanan ruang mushola menjadi salah satu hal mutlak agar ibadah menjadi lebih khusyuk.
Sentuhan warna putih yang mendominasi pada bagian dindnig juga cocok bagi anda yang menyukai hal minimalis. Jangan lupa untuk menambahkan rak gantung untuk tempat menempatkan beberapa perlengkapan ibadah.
Desain mushola minimalis dekat tempat wudhu
by : @roemahtepisawah
Mushola tidak lengkap rasanya bila tidak didesain lengkap dengan tempat wudhu. Mushola dalam rumah ini berukuran 2x2 meter yang berbatasan langsung dengan taman minimalis yang didesain khusus dengan tempat wudhu. Sehingga keberadaan tempat wudhu tentunya akan memudahkan anda ketika akan melaksanakan kegiatan ibadah sholat. Ornamen dinding roster juga menambah kesan hunian yang terasa lebih sejuk.
Desain mushola minimalis dengan dekorasi yang cantik
by : @wellanovikaaditya
Desain mushola yang terakhir cocok bagi anda yang akan mendesain di ruangan yang sempit. Mushola dengan nuansa serba putih ini selain terlihat lebih bersih juga nampak luas. Penggunaan ornamen dekorasi bernuansa islam pada dinding juga mempercantik mushola berukuran 1x1,5 meter ini. Tambahkan juga tanaman sirih gading yang akan membuat suasana ruang terlihat lebih hidup.
Nah itulah 7 Desain mushola minimalis bernuansa putih, bikin ibadah tambah khusyuk yang bisa menjadi inspirasi. Dari beberapa desain mushola dalam rumah diatas, mana desain yang favorit anda?
Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.
Baca Juga :

Desainrumahpedia.com -- Memiliki rumah minimalis yang memiliki kelengkapan ruang dan fungsi didalamnya merupakan salah satu pencapaian yang diinginkan. Untuk itu, kurang lengkap rasanya jika sebuah hunian tidak ada tempat khusus untuk beribadah. Tempat beribadah yang memiliki ruangan tersendiri beserta...

Desainrumahpedia.com -- Sebentar lagi kita akan menyambut datangnya bulan suci ramadhan. Keberadaan ruang sholat atau mushola dalam rumah merupakan hal yang sangat penting. Nah bagaimana apabila anda memiliki space ruang yang tidak terlalu luas? Jangan khawatir, meskipun ukurannya minimalis, jika...

Desainrumahpedia.com -- Bagi anda yang beragama islam, salah satu ruangan yang penting didalam rumah adalah mushola. Tidak perlu ruangan yang terlalu besar, karena mushola yang minimalis yang simpel tapi modern bisa menjadi pilihan. Mushola minimalis selain tidak memakan banyak ruang didalam rumah...
Penulis : Hafsah
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber
Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.