Desain Dapur Minimalis Ukuran 1 x 1 Khusus Untuk Rumah Type 36

 


Desainrumahpedia.com -- Memiliki rumah minimalis type 36 tentunya perlu memperhatikan penataan ruangan agar tampak rapi dan indah, salah satunya dapur. Dapur tidak dapat dipisahkan dengan perkakas dan alat yang digunakan untuk memasak. Berkaitan dengan hal tersebut, perlu desain dapur yang sesuai dengan rumah type 36 yakni ukuran 1x1. Yuk simak desain dapur minimalis ukuran 1x1 khusus untuk rumah type 36. Semoga bermanfaat Bund.


Gambar: IG @srirustiani

Desain dapur dengan tipe letter L cocok diterapkan pada rumah type 36 karena hemat tempat dengan menggunakan satu sudut ruangan saja. Agar perkakas dapur tertata rapi dan muat dapat disiasati dengan memasang rak ambalan untuk meletakkan bumbu atau keperluan dapur lainnya yang sering digunakan. Kabinet bawah pada dapur ini menggunakan desain semi terbuka dengan penutup tirai sedangkan kabinet atas dengan desain tertutup.


Gambar: IG @giekharisma

Dapur mungil ukuran 1x1 selanjutnya bertipe letter L dengan sentuhan kayu pada kabinet dan lemari. Sentuhan kayu pada dapur ini memberikan efek mewah ditambah dengan kombinasi kaca yang menawan. Pencahayaan pada dapur ini dapat dikatakan baik karena terdapat dua tipe jendela yang juga berfungsi sebagai tempat sirkulasi udara. Keberadaan lampu gantung hexagonal juga membuat dapur terasa lebih elegan.



Nuansa putih membuat ruangan tampak lebih lapang sehingga cocok diterapkan pada dapur minimalis ukuran 1 x1 ini. Area top table memiliki corak warna kayu yang khas menambah cantik area dapur ini. Tedapat juga hiasan dinding berupa frame, pada area backsplash dimanfaatkan untuk meletakkan gantungan besi dan rak perkakas seperti piring dan gelas. Tak lupa tanaman hias seperti monstera dan kaktus menambah kesan asri pada dapur.


Gambar: IG @arirhams

Tipe linear dengan bahan material marmer dan kayu membuat dapur mungil ini tampil cantik, meski mungil tetapi dapur ini memiliki area kabinet atas dan bawah serta rak ambalan yang bisa menampung peralatan dapur. Area sink atau cuci piring berada di pinggir dekat jendela sehingga lebih nyaman dengan sirkulasi dan pencahayaan yang baik.


Gambar: IG @dapurmungill

Memiliki dapur mungil bukan berarti tidak dapat berkreasi agar dapur menjadi cantik dan nyaman. Dapur dengan nuansa warna ungu membuat nyaman dan tenang saat aktifitas memasak. Kabinet dapur berwarna ungu selaras dengan item yang ada di sekitarnya seperti kompor, perkakas, dan tempat sampah. Area backsplash menggunakan bahan material marmer warna cokelat yang memberikan kesan elegan dikolaborasikan dengan sentuhan warna putih yang membuat aksen ungu tidak berlebihan.



Gambar: IG  @miera_erhca


Desain dapur minimalis berukuran 1 x 1 m yang terakhir ini bernuansa putih dan menggunakan motif  hexagonal pada area backsplash dan kulkas. Tak lupa hiasan stiker tanaman monstera pada kulkas ditambah dengan tanaman monstera asli yang ada di sudut ruangan. Dapur mungil ini tampak lebih cantik dan enak dipandang. Ukuran yang kecil dengan pemberian warna putih sangat berpengaruh untuk menambah suasana lebih terang dan luas.

Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.

Baca Juga :

Inspirasi Cantik Desain Kamar Tidur Minimalis Sederhana Nyaman Terbaru Tahun Ini

 Desainrumahpedia.com -- Memiliki tempat tidur yang nyaman dan juga memiliki penampilan yang cantik merupakan idaman setiap orang. Kamar tidur merupakan tempat anda beristirahat dan menghabiskan waktu paling sering ketika anda berada dirumah. Merupakan ruangan yang paling privasi tentu perlu anda...



Inspirasi 6 Desain Interior Kamar Tidur Ukuran Kecil yang Sederhana

 Desainrumahpedia.com-- Kamar tidur adalah tempat bagi kita istirahat setelah melakukan kegiatan penuh seharian di kantor, maka penting sekali untuk memperhatikan desain Interior kamar tidur anda untuk kenyamanan tidur anda. Ada beragam inspirasi kamar tidur ukuran kecil yang akan Desainrumahpedia.com untuk...


6 Tempat Tidur Tingkat, Solusi Kamar Tidur dengan Ruangan Kecil

 Desainrumahpedia.com -- Tempat tidur tingkat juga biasa disebut dengan bunk bed. Bunk bed sering dipilih sebagai solusi untuk menciptakan kamar tidur yang dapat ditempati lebih dari satu ranjang pada ruangan yang sempit. Banyak jenis dan model bunk bed yang dapat dipilih sebagai tempat tidur bagi...



Cara Menata Kamar Tidur Ukuran 3 x 3 M Nampak Lega dan Nyaman

 Desainrumahpedia.com -- Mempunyai hunian dengan tampilan yang menawan merupakan idaman bagi banyak orang. Apabila anda memiliki rumah berukuran mungil tentunya ruangan lain pun akan mengikuti ukuran yang tidak terlalu besar juga. Kamar merupakan ruangan yang memiliki fungsi yang sangat penting....



7 Ide Desain Kamar Tidur Utama Konsep Islami (Hiasan Kaligrafi)

 Desainrumahpedia.com -- Kamar tidur merupakan salah satu ruangan yang paling privat pada suatu hunian. Di ruangan inilah tempat beristirahat dan melakukan banyak aktivitas sampai tempat ide-ide brilian muncul. Oleh karena itu, anda harus mendesain kamar tidur sebaik mungkin agar anda selalu merasa...




Penulis     : Lusiana

Editor      : Munawaroh

Sumber      : Berbagai sumber


Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.