
Desainrumahpedia.com -- Area teras dan balkon menjadi salah satu focal point pada rumah bertingkat yang sering diperhatikan dan perlu mendapat perawatan yang serius agar rumah terlihat menarik. Berikut Desainrumahpedia.com berikan 6 desain untuk optimalkan area balkon dan teras minimalis. Yuk simak ulasannya, semoga dapat bermanfaat dan menginspirasi anda dalam mengoptimalkan area balkon dan teras minimalis yang cocok bagi keluarga tercinta.
Gambar: IG @marinaandromeda
Teras dan balkon rumah dapat didesain dengan gaya unfinish industrial yang membuat rumah tampak lebih estetik. Anda dapat mengaplikasikan material batu bata dan semen unfinish sebagai dinding rumah dipadu dengan material besi warna hitam untuk kusen jendela dan pembatas balkon. Agar terkesan lebih natural dapat ditambahkan material kayu pada daun pintu. Tak lupa dekorasi tanaman hias dengan cara digantung maupun diletakkan pada pot kecil.
Gambar: IG @imaasyida
Teras dengan ukuran kecil dapat dimodifikasi menjadi carport sekaligus balkon cantik pada atap kanopi. Anda dapat merancang area teras dengan desain balkon bermaterialkan baja atau besi berwarna putih yang dapat digunakan untuk bersantai bersama keluarga. Perhatikan struktur bangunan dan keunggulan material yang anda pilih agar bisa menopang beban dan memiliki ketahanan yang lama.
Gambar: IG @inspirasi.sudutrumah
Rumah modern bernuansa monokrom ini memiliki teras cantik dengan dekorasi meja dan kursi di sisi teras dan terdapat hiasan vas bunga yang menambah cantik teras. Pintu rumah hadir dengan model pintu pintu lipat dengan material besi dan kaca. Sedangkan pada area balkon tampak elegan dengan pintu kaca dan lampu eksterior agar suasana malam menjadi lebih tenang dan hangat.
Gambar: IG @rumah_nano
Warna cokelat muda yang berpadu dengan warna krem membuat rumah terkesan hangat dan tenang dengan balkon kapsul modern yang membuat area balkon lebih terkesan cantik serta dapat menghemat space. Pada bagian teras juga dapat ditambahkan pembatas panel yang membuat area teras semakin menarik.
Gambar: IG @terasrumah_idaman
Rumah dengan gaya modern letter L ini memiliki desain balkon letter L pula dengan railing pagar kaca yang mencerminkan efek luas pada area tersebut. Pada bagian teras terdapat kusen pintu tunggal dengan kaca jendela yang besar sedangkan pada area balkon lebih difokuskan pada dekorasi tanaman yang menempel pada pagar kaca dengan planter box yang membuat suasana menjadi lebih homey.
Gambar: IG @murfeeds
Desain balkon dan teras yang terakhir ini bergaya industrial dengan space untuk bersantai di sisi teras ditambah dengan paving block teras yang unik membuat suasana teras jadi semakin asyik. Kehadiran tanaman hias juga menambah keasrian teras bernuansa industrial ini. Pada bagian balkon didesain dengan kaca jendela yang cukup besar serta ditambah dekorasi tanaman hias lee kwan you yang menjuntai dari atap rooftop yang cantik.
Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.
Baca Juga :

Desainrumahpedia.com -- Memiliki teras dengan suasana yang nyaman dan asik yang bisa anda gunakan untuk tempat bersantai adalah keinginan semua orang. Teras yang nyaman tidak hanya memiliki tempat yang luas namun anda dapat menikmati juga di tempat teras yang minimalis. Nah kali ini Desainrumahpedia.com akan...

Desainrumahpedia.com -- Teras rumah menjadi elemen yang penting bagi sebuah rumah, karena penampilan luar rumah anda mencerminkan isi rumah di dalam rumah anda. Jadi banyak pemilik rumah yang sengaja mendekorasi teras rumah dan menata desain teras rumah yang paling ideal. Nah, pada kesempatan...

Desainrumahpedia.com -- Apakah anda memiliki hobi berkebun? Pada situasi pandemi sekarang berkebun dirumah adalah hobi yang bermanfaat sekaligus menyenangkan. Berkebun tidak hanya di area luas namun diarea seperti halaman depan rumah bisa anda manfaatkan untuk berkebun. Nah banyak cara untuk mendesain...

Desainrumahpedia.com -- Apabila anda memiliki sisa lahan dibelakang rumah, anda termasuk orang yang beruntung karena tidak semua rumah memiliki area sisa dibelakang rumah. Teras belakang rumah bisa menjadi tenpat alternatif untuk digunakan sebagai tenpat berkumpul bersama keluarga. Karena letaknya...
Penulis : Lusiana
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber
Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.