Ide Dekorasi Rumah Minimalis yang Colorful dan Bikin Ceria

Ide Dekorasi Rumah Minimalis yang Colorful dan Bikin Ceria




Desainrumahpedia.com -- Rumah dengan nuansa cerah memang banyak menjadi piihan banyak orang. Terlebih jika anda memiliki buah hati yang masih kecil maka memberikan kesan colorful yang ceria bisa anda pilih. Rumah dengan nuansa cerah atau colorful dapat membuat suasana menjadi lebih ceria dan riang. Energi positif dapat anda hadirkan ketika anda mendesain rumah dengan kesan yang colorful. Namun, memang dalam memadukan agar menghasilkan warna yang serasi dan enak dipandang. Untuk itu, kami akan menyajikan ide dekorasi rumah minimals yang colorful yang bikin ceria. 





Ruang tamu dengan menggunakan sofa memanjang berwarna biru pastel yang soft dan kalem. Agar terlihat colorful anda dapat menggunakan karpet dengan ornamen yang rame dan warna-warna yang full. Untuk menyerasikan ruangan anda dapat membuat jendela bukaan dengan bentuk yang vertikal warna putih. 




Di samping ruang tamu terdapat ruang yang lebih private sehingga dibuat dengan desain yang colorful namun tetap dapat memberikan kehangatan ketika berkumpul dengan keluarga. Jika anda memiliki ukuran rumah yang kecil maka inspirasi rumah dengan colorful ini dapat diterapkan agar rumah nampak lebih terang dan luas. 




Ruang tengah yang biasanya kosong ini dapat anda fungsikan sebagai ruang santai dengan menggunakan kursi set material kayu yang kuat dan finishing cat yang berwarna-warni. Agar dapat menghadirkan kehangatan anda dapat menggunakan lantai dengan warna yang klasik. 




Pemanfaatan dinding yang kosong dapat anda rubah menjadi tempat yang lebih cerah dan ceria dengan menggunakan meja nakas warna merah yang cerah. Sedangkan untuk dinding dapat anda letakkan walldecor dengan berbagai bentuk dan kata-kata membangun. 





Desain kolam ikan di luar rumah ini dapat membuat rumah menjadi lebih asri dan sejuk. Desain kolam ikan yang colorful dapat membuat keindahan tersendiri. Dengan menggunakan perpaduan cat yang berbeda namun tampak serasi membuat lebih indah. 


Bagi anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya. 




Penulis      : Septiyani
Editor        : Munawaroh
Sumber     : Berbagai Sumber